Minggu, 17 Mei 2015

Kiper Chelsea, Petr Cech, disebutkan sudah pasti dilepas pada akhir musim ini. Keputusan itu ternyata bukan keinginan Jose Mourinho. Pelatih asal Portugal tersebut sebenarnya ingin Cech tetap bertahan di Chelsea.
Jose Mourinho menyebutkan melepas Cech bukan saja tergantung padanya. Keputusan itu juga terikat dengan keinginan pemilik klub dan manajemen. Jika seandainya keputusan tersebut ada pada Mou, ia mengatakan ingin Cech tetap tinggal.
"Satu pihak (yang membuat keputusan) adalah Jose Mourinho dan yang lain adalah Mr Abramovich, dan yang lainnya adalah manajemen." kata Mourinho, dikutip dari Daily Mail.
"Jika seandainya keputusan saya, maka Petr akan bertahan," tegasnya.
Manajer Chelsea, Jose Mourinho, tak bisa berbuat banyak ketika ingin Petr Cech tetap bertahan namun tak sesuai dengan keinginan atasan. Meski demikian, Mou tetap bisa menghormati keputusan tersebut.
Petr Cech kalah bersaing dengan Thibaut Courtois yang datang Atletico Madrid. Meski demikian, kiper asal Republik Ceko tersebut masih ingin dipertahankan Mourinho. Tapi kenyataannya, keinginan tersebut tak diizinkan.
"Saya hanya pelatih di sini. Dia (Petr Cech) sangat berarti bagi klub ini dan apa yang telah ia lakukan. Menurut saya, dia pantas mendapat segalanya di sini," jelas Mourinho seperti dilansir Daily Mail.
"Jika keputusan klub berbeda dengan saya, saya akan menerima." lanjutnya.
Berdasarkan rumor yang beredar, kiper 32 tahun tersebut menjadi incaran klub besar di Eropa termasuk, PSG, Real Madrid, Arsenal. Bahkan menurut keterangan agen, Cech bakal segera bergabung Besiktas.

0 komentar:

Posting Komentar